Rekomendasi Portable Scanner: Pilihan Praktis Untuk Bekerja Mobile

Rekomendasi Portable Scanner: Pilihan Praktis Untuk Bekerja Mobile

Blog Single

Anda yang kerap melakukan pekerjaan di luar, seperti meliput berita atau peneliti, mungkin akan membutuhkan sebuah scanner untuk scanning dokumen kapanpun dibutuhkan. Atau saat melakukan perjalanan untuk urusan kantor, mungkin ada dokume yang harus di-scan saat itu juga. Oleh sebab itu, sebuah portable scanner dapat membuat pekerjaan anda lebih mudah. Seperti namanya, scanner ini memiliki ukuran yang kecil sehingga dapat dimasukkan ke dalam travel bag anda.

Sebenarnya, ada beberapa jenis scanner yang beredar di pasaran. Untuk anda yang bekerja secara mobile, maka portable scanner adalah pilihan yang pas. Tentu saja, ukurannya yang kecil membatasi fitur yang tersedia. Misalnya, jika scanner biasa mungkin memiliki fitur automatic feeder yang bisa bekerja scanning beberapa dokumen sekaligus, scanner tipe portable mungkin tidak bisa melakukannya.

Fitur Penting Yang Harus Dimiliki Portable Scanner

Jika anda sedang mencari scanner jenis portable, beberapa fitur berikut mungkin penting sebagai bahan pertimbangan:

  • Resolusi

Fitur ini menentukan kejernihan atau resolusi foto yang dihasilkan setelah scanning. Jika ingin mendapatkan foto dengan resolusi tinggi, maka carilah scanner yang menghasilkan dokumen dengan resolusi minimal 6400 dpi. Fitur ini anda butuhkan jika anda kerap men-scan dokumen bergambar, foto, atau majalah. Namun, jika scanner hanya digunakan untuk dokumen biasa, maka scanner dengan resolusi sekitar 300 dpi sudah cukup untuk menangkap tulisan dengan cukup baik.

  • Duplexing

Tidak semua scanner memiliki fitur ini, apalagi tipe portable. Duplexing adalah fitur yang memungkinkan scanner membaca dokumen dari 2 sisi. Misalnya, saat anda melakukan scanning dokumen timbal-balik, scanner ini akan membacanya secara otomatis. Artinya, jika anda men-scan 20 halaman timbal-balik, maka hasilnya adalah 40 halaman. Duplexing membuat kerja scanner menjadi lebih cepat. Perlu atau tidaknya fitur ini pada scanner yang sedang anda cari tergantung kepada jumlah dokumen yang biasanya anda scan.

  • Konektivitas

Ini adalah salah satu fitur penting pada portable scanner. Konektivitas antara scanner dengan perangkat anda, baik laptop atau ponsel, bisa berupa konektivitas fisik, seperti USB atau non-fisik, yakni menggunakan Wi-Fi. Nah, jika pekerjaan menuntut anda untuk sering melakukan hardware sharing antara scanner dengan perangkat, sebaiknya pilih scanner yang memiliki konektivitas Wi-fi.

Fitur konektivitas berikutnya yang mungkin dapat membuat pekerjaan anda lebih mudah adalah scan to cloud. Maksudnya? Anda bisa menggunakan scanner untuk upload data yang sudah di-scan langsung ke cloud storage, seperti Google Drive, One Drive, atau Dropbox. Anda hanya tinggal download dokumen soft file kapanpun diperlukan.

Satu lagi fitur konektivitas yang mungkin penting bagi anda adalah microSD card. Jika anda membawa laptop kemana-mana, fitur ini mungkin tidak begitu penting. Namun, jika anda jarang membawa laptop saat berada di lapangan, anda akan membutuhkan microSD card sebagai tempat penyimpanan dokumen yang sudah di-scan sebelum dipindahkan ke perangkat.

  • Berat Scanner

Bobot scanner memang tidak mempengaruhi kinerjanya, namun ini mempengaruhi kenyamanan anda saat membawanya kemana-mana. Pada dasarnya, portable scanner memiliki ukuran yang kecil dibanding scanner biasa, namun berat adalah masalah lain. Untuk kenyamanan anda, pilihlah scanner yang berukuran kecil dan bobotnya ringan, sehingga tidak membebani anda ketika berada di lapangan. Kabar gembiranya, saat ini telah banyak scanner yang didesain dengan ukuran kecil, bahkan tidak ubahnya seperti pena.

Portable Scanner Terbaik dengan Harga Terjangkau

Berikut adalah beberapa rekomendasi portable scanner, sebagai bahan pertimbangan bagi anda saat hunting produk terbaik, baik secara online maupun offline:

  • Canon imageFORMULA P-208II

Seperti dibahas di atas, tidak semua scanner memiliki fitur autimatic document feeder (ADF). Ternyata, scanner berukuran mungil ini hadir dengan fitur ADF yang membuat scanner bekerja lebih cepat. Scanner ini mampu memindai hingga 8 halaman per menitnya. Fitur lainnya adalah:

  1. Konektivitas ke laptop, konektivitas USB
  2. Duplexing
  3. Resolusi bervariasi, mulai adri 150 dpi hingga 600 dpi
  4. Bisa scan dokumen hingga 100 lembar per hari
  5. Berat 600 gram

Scanner Canon imageFORMULA P-208II bisa anda dapatkan dengan harga sekitar Rp. 2.750.000. Fitur-fitur di dalamnya cukup lengkap, namun tidak begitu cocok untuk anda yang lebih banyak berada di lapangan. Bobotnya cukup berat untuk ukuran portable scanner.

  • Epson WorkForce ES-60W

Scanner tipe portable ini memiliki bobot yang jauh lebih ringan, yakni sekitar 300 gram saja. Epson WorkForce ES-60W cocok untuk anda yang kerap bepergian namun membutuhkan scanner dengan spesifikasi yang cukup mumpuni. Di samping bobotnya yang ringan, bentuknya juga ringkas, sehingga tidak membutuhkan banyak tempat. Fitur lainnya? Masih banyak, antara lain:

  1. Bisa disambung dengan perangkat lain, seperti ponsel atau laptop
  2. Konektivitas Wi-Fi
  3. Resolusi bervariasi, mulai dari 200 dpi hingga 00 dpi
  4. Mampu memindai hingga 300 halaman dokumen setiap harinya
  5. Koneksi USB, AC Adapter, baterai built-in

Untuk fitur yang ditawarkan, harga scanner ini relatif terjangkau, yakni sekitar Rp. 2.300.000 saja.

  • Plustek MobileOffice S602

Jika resolusi menjadi fitur penting bagi anda, maka ini adalah salah satu portable scanner yang direkomendasikan. Scanner ini cocok untuk anda yang sering memindah dokumen bergambar. Dengan resolusi mencapai 1200 dpi, detail yang dihasilkan dari foto hasil scan tidak diragukan lagi, bukan? Memindai foto, kartu nama, KTP, atau dokumen dengan karakter berukuran kecil tidak lagi menjadi masalah. Spesifikasi lainnya adalah:

  1. Bisa disambung ke laptop
  2. Konektivitas USB
  3. Bisa memindai hingga 800 halaman per hari
  4. Bobot 190 g

Satu lagi keistimewaan dari portable scanner ini adalah bobotnya yang sangat ringan, yakni hanya 190 gram saja. Untuk semua kelebihannya ini, scanner ini dibanderol kurang dari Rp. 2 juta.

  • Alfa Link MOUSE SCANNER 2 IN 1

Jika anda memiliki budget yang terbatas, maka scanner tipe portable ini adalah opsinya. Scanner dari brand ternama Alfa Link ini memiliki desain yang unik, mirip mouse. Memang, scanner ini bisa anda fungsikan sebagai mouse, sekaligus sebagai scanner. Berkat sebuah software yang tersedia di situs resminya, scanner portable ini benar-benar memudahkan pekerjaan anda, karena dokumen yang sudah dipindai bisa dipindahkan dan di-edit di laptop.

Scanner ini lebih cocok untuk anda yang kerap memindai dokumen biasa, karena resolusi gambar yang dihasilkan tidak begitu tinggi, yakni 400 dpi. Berat produk hanya sekitar 300 gram, jadi masih cukup nyaman untuk dibawa ke mana-mana. Scanner yang juga menggunakan konektivitas USB ini dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau, yakni kurang dari Rp. 800.000.

Tentunya, jika anda mencari portable scanner yang lebih murah lagi, anda akan mudah menemukannya di berbagai online store. Namun dibanding memperhatikan harga, fitur dan spesifikasi yang sesuai kebutuhan anda jauh lebih penting. Jadi, pastikan anda betul-betul mengidentifikasi kebutuhan anda saat membeli scanner.

Oleh Samsul Hadi pada https://beritateknologi.id/rekomendasi-portable-scanner-pilihan-praktis-untuk-bekerja-mobile/

Related Posts: